BUNTOK,JURNAL88.id –Anggota DPRD Barito Selatan, Ani Mahrita berharap, agar ke depan kaum perempuan di Kabupaten setempat dapat semakin meningkatkan peran dan partisipasi dalam pembangunan.
Tidak saja di bidang pemerintahan dan politik, tapi juga di bidang wirausaha, UMKM dan ekonomi kreatif lainnya.
“Bahwa sebenarnya peranan perempuan di Barito Selatan selama ini sudah meningkat signifikan. Hal ini, dapat dilihat dari banyaknya anggota DPRD dan sejumlah kepala SOPD di lingkup Pemerintah Barito Selatan yang diisi oleh kaum perempuan.
“Selain itu, pada jabatan kepala desa dan anggota badan permusyawaratan desa (BPD) juga ada yang perempuan. Artinya, peran perempuan di daerah kita sudah cukup bagus dan bahkan meningkat daripada sebelum-sebelumnya,” pungkas
**(Wan)