BUNTOK,JURNAL88 – Dalam membangun sistem kerja dan mekanisme kerja yang paling penting adalah membangun komunikasi.
Namun jika tidak bisa membangun komunikasi, maka besar kemungkinan mengalami kegagalan dalam bekerja atau paling tidak pekerjaan dianggap tidak optimal.
“Oleh sebab itu sebagai pimpinan atau pejabat di Perangkat Daerah (PD) harus bisa jadi panutan bagi pegawai yang menjadi bawahannya, dan juga jangan masalah-masalah yang bersifat pribadi mempengaruhi pelaksanaan tugas sehari–hari di tahun 2025 ini,” kata Wakil Ketua II DPRD Barsel, Rusinah Andelen, Rabu (7/5/2025).
Rusinah Andelen berharap, para pejabat harus bisa mensosialisasikan dan mengamalkan motto, kerja keras, kerja cerdas serta kerja ikhlas.
Dengan bekerja keras tanpa diikuti dengan kecerdasan tentu akan menghasilkan pemborosan.
“Bahkan pekerjaan yang dilakukan tanpa dilandasi rasa keikhlasan akan melahirkan ketidakpuasan,”ungkapnya. (red)























